Canang dan Kudalumping Meriahkan Pasangan DAKAR Mendaftar ke KIP Bener Meriah

 

BENER MERIAH- Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Bener Meriah Dailami – Kamaruddin (DAKAR) resmi mendaftarkan diri ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Bener Meriah, pada Kamis (29/8/2024).

Terlihat rombongan DAKAR selimuti halaman KIP Kabupaten Bener Meriah, para rombongan pendukung tersebut membawa canang, dan kuda lumping.

“Dailami – Kamaruddin ini dari rakyat untuk rakyat. Jadi insya allah, hampir semua elemen minta ikut,” kata calon Bupati Bener Meriah tersebut setelah keluar dari ruangan KIP Kabupaten Bener Meriah.

Baca Juga Artikel ini :  Akhirnya, Putusan Sidang DKPP  Y.F Komisioner KIP Bener Meriah Terbukti Tidak Melanggar Kode Etik

Tetapi karena dibatasi terang Dailami, maka yang datang inilah saudara saudara semua. Selain keluarga kemudian ada juga masyarakat Bener Meriah yang mendukung pasangan Dailami Kamaruddin atau DAKAR.

“Insya allah, jika rejeki Bupati di tangan kita, yang paling pertama sekali, bagaimana kita bisa meningkat Peningkatan Aset Daerah (PAD). Ini harus di selesaikan, yang pertama pajak – pajak, ini jangan ada lagi yang bocor/lolos,” ucapnya.

Baca Juga Artikel ini :  Hari Ini, Calon Jemaah Haji  Bener Meriah  Berangkat Beribadah ke Tanah Suci

Kemudian ujar Dailami, pekerja yang ada di distribusi harus orang orang jujur, jika visi misi kami berdua insya allah Badan Usaha Milik Daerah yang hampir 15 tahun vakum, Ini segera kita hidupkan.

“Kemudian anak anak kita yang nganggur kita upayakan pekerjaan nya di Kabupaten ini,” ucapnya.

Dicetus soal lawan yang membawa partai pengusung,  Dailami – Kamaruddin sama sekali tidak gentar. “Tidak ada rasa gentar di diri kami untuk melawan bakal calon lain, walaupun mereka itu ada partai pengusung,” jawabnya.

Baca Juga Artikel ini :  Atlet Kempo Bener Meriah Sukses Sabet  Empat Medali di Ajang Popda Aceh Timur 

“Satu lagi kami dari rakyat untuk rakyat, jadi jikapun terpilih tidak ada untuk berpikir kepada pepaya-pepaya lain. Jadi saya sudah merasakan, kemudian kita semua sudah melihatnya yang diusung oleh pepaya pepaya ini terakhir bermasalah, tapi untuk kami insya allah, tekat kami insya allah akan terpilih,” tutupnya.(*)